EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PEMUNGUTAN PAJAK BUMI DAN BANGUNAN DI DESA

ABSTRAK

Efektivitas Pelaksanaan Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan Di Desa Persiapan Salohe Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai. Skripsi Jurusan Ilmu Administrasi Negara pada Sekolah Tinggi Ilmu Sosialdan Ilmu Politik Muhammadiyah Sinjai.

Penelitian ini bersifat deskriptif dengan tujuan untuk mengetahui tingkat keefektivitasan pelaksanaan pemungutan Pajak bumi dan Bangunan di Desa Perisiapan Salohe Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai.
Populasi penelitian ini selauruh wajib pajak yang ada di Desa Salohe yang berjumlah 328 orang, mengingat jumlah populasi terlalu banyak maka
dilakukan penarikan sampel secara acak atau random sampling sebanyak 50 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, angket, wawancara
sebagai metode pelengkap.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat keefektifan pelaksanaan pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan dikategorikan cukup efektif. Hal tersebut didukung oleh beberapa faktor pendukung: faktor aparat/kolektor, faktor kepemimpinan, faktor koordinasi dan kerjasama, faktor pengawasan, faktor kesadaran wajib pajak. Adapun faktor penghambat yaitu: faktor sarana dan prasarana, faktor domisili atau tempat ringgal wajib pajak, dan faktor sosial ekonomi.

Leave a comment